Olahraga

PLN Virtual Charity Run and Ride 2020 himpun donasi Rp6,16 miliar


Jakarta (ANTARA) – PLN Virtual Charity Run and Ride 2020 sukses himpun donasi sebesar Rp6,16 miliar dan akan digunakan untuk menyambungkan listrik bagi keluarga tidak mampu yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

Menurut VP Public Relations PLN Arsyadany Ghana Akmalaputri dalam konferensi pers secara virtual di Jakarta, Senin, ajang lari dan bersepeda virtual itu digelar dalam rangka Hari Listrik Nasional ke-75 yang diperingati setiap 27 Oktober.

Mengusung tema “Energimu Cahaya Bagiku”, kegiatan tersebut sudah berlangsung sejak 16 Oktober sampai 1 November 2020 dan diikuti sebanyak 12.500 peserta.

“Setiap kilometer yang ditempuh peserta dikonversikan ke dalam rupiah. Kalau berlari sebesar Rp40.000 per kilometer, sedangkan bersepeda Rp35.000 per kilometer. Total jarak yang terkumpul mencapai 164.000 kilometer dengan jumlah donasi keseluruhan Rp6,16 miliar,” kata Arsya.

Lewat hasil donasi tersebut, dia menuturkan PLN akan melakukan penyambungan listrik gratis bagi 8.417 rumah masyarakat tidak mampu yang tersebar di seluruh Indonesia dengan daya 450 VA.

Pemilihan penerima bantuan dilakukan secara langsung oleh PLN dengan memastikan bahwa penerima bantuan itu terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementerian Sosial.

“Kami sangat berterima kasih atas antusiasme dan partisipasi masyarakat. Kami berharap dengan semakin meluasnya sambungan listrik di tanah air, maka kualitas hidup dan produktifitas akan ikut terdorong, sehingga kesejahteraan pun meningkat,” kata Arsya menambahkan.

Lebih lanjut, dia memastikan ajang Virtual Charity Run and Ride tersebut akan menjadi program berkelanjutan meskipun rasio elektrifikasi di Indonesia sudah mencapai 100 persen.

“Lagi pula selain membantu mengaliri listrik bagi masyarakat yang tidak mampu, PLN Virtual Charity Run and Ride juga sekaligus bertujuan mengajak seluruh warga agar menerapkan pola hidup sehat dengan rajin berolahraga,” pungkas Arsya.

 





Sumber

Klik untuk berkomentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Trending

Ke Atas