Daerah

Sebuah Mobil Ringsek Usai Tabrak Tiang Reklame di Kawasan Taman Segitiga Sekadau


Sebuah Mobil Ringsek Usai Tabrak Tiang Reklame di Kawasan Taman Segitiga Sekadau

TERDEPAN.id, Sekadau – Kecelakaan tunggal terjadi di kawasan Taman Segitiga Sekadau, Minggu (18/10/2020). Dalam kecelakaan itu sebuah mobil Avanza silver menabrak tiang reklame di kawasan tersebut. Perisitwa nahas ini pun dibenarkan oleh Kasat Lantas Polres Sekadau, AKP Laelan Sukur.

Ia menjelaskan, pengemudi mobil Avanza yakni Rama (22), membawa satu orang penumpang melaju dari arah Sanggau menuju Sekadau dengan tujuan hendak menjual pakaian.

“Setibanya di tempat kejadian, pengemudi mobil ngantuk dan tiba tiba mobil yang dikemudikan berbelok ke kanan jalan, arah Taman Segitiga kemudian menabrak tiang reklame,” terang Kasat.

Akibat laka tunggal tersebut, mobil Avanza mengalami kerusakan di bagian depan. Namun pengemudi dan penumpang tidak mengalami luka.

“Tidak ada korban luka, semua selamat, hanya kerugian materiil diperkirakan sebesar lima juta rupiah,” terang Kasat Lantas.

Dari kejadian ini, AKP Laelan berpesan kepada masyarakat, khususnya pengemudi kendaraan agar berhati-hati ketika berkendara.

“Jika bepergian pastikan kondisi kendaraan berfungsi normal dan kondisi kesehatan juga fit. Apabila mengantuk jangan dipaksa mengemudi, utamakan keselamatan diri dan pengguna jalan lain,” imbau Kasat Lantas.



Sumber

Klik untuk berkomentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Trending

Ke Atas